Hallo sobat
Stori Pena, apakah kamu sudah tahu apa itu “Visegrad Group Countries”.? Mungkin
banyak dari kita yang jarang sekali mengenal aliansi negara yang satu ini. Untuk
menjawab itu semua, melalui artikel ini saya akan membahas secara singkat apa
sih sebenernya aliansi ini, visi dan prinsipnya?
Disclaimer: Visi dan Prinsip yang saya tuliskan dalam artikel ini merupakan hasil catatan atau rangkuman pribadi yang berhasil saya dapatkan pada webinar yang dilaksanakan langsung oleh Visegrad Group Countries, pada tanggal 30 April 2021 melalui Zoom Meeting. Mohon maaf jika ada kekurangan atau kesalahan.
Pengertian Visegrad Group Countries
Visegrad Group
Countries atau dengan nama lain juga disebut Visegrád
Four atau V4 adalah aliansi yang dibentuk dengan tujuan untuk kerjasama dan
lebih memperkuat integrasi di dalam Eropa. Adapun negara anggota dari aliansi
ini adalah empat negara dari Eropa Tengah.yaitu Republik Ceko, Polandia,
Hongaria, dan Slowakia.
Visi dan Prinsip Visegrad Group Countries
Negara Visegrad Group Countries memiliki visi dan prinsip antara lain:
Visi
- Pemahaman bersama, rasa hormat, persahabatan yang bermakna dan otentik sebagai penghalang terhadap segala jenis ideologisme, formalisme atau nasionalisme.
- Nilai-nilai dasar demokrasi, kebebasan dan supremasi hukum, sipil dan hak asasi manusia.
- Karakter kerjasama yang rasional, hemat biaya dan efisien, fleksibel, informal dan berbasis topik.
- Sederhana dan cerdas, kualitas melebihi kuantitas.
- Mempromosikan kepentingan bersama negara-negara V4 di Uni Eropa
- Karakter kontak yang informal dan fleksibel.
Prinsip
- Untuk meningkatkan pemahaman bersama, kerja sama dan hubungan orang-ke-orang di antara Negara-negara Grup Visegrad
- Untuk mengamankan integrasi Uni Eropa dan NATO, yang mereka sebut "kembali ke Eropa demokratis"
- Didorong oleh etos dan pengalaman pribadi para pendiri kerjasama Visegrad (Vaclav Havel, Lech Walesa, Jozsef Antali)
- Sebagai platform Eropa tengah untuk dialog dan kerja sama praktis
REFERENSI:
On-line seminar on the cooperation of the Visegrad Group’s countries within the North Atlantic Alliance (30/04/2021)